Yang tadi itu yang Pak Ahok melerai itu, lucu
Jakarta (ANTARA News) - Debat Pilkada DKI Jakarta semalam menyisakan beberapa hal yang heboh dibicarakan netizen, salah satunya ketika Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) merentangkan tangan seakan melerai Sylviana Murni dan Anies Baswedan.
Penyanyi Once Mekel menyebut bagian itu sebagai favoritnya dalam debat semalam.
"Yang tadi itu yang Pak Ahok melerai itu, lucu,” kata Once yang mengenakan syal kotak-kotak merah di Hotel Bidakara, Jumat malam.
Ini adalah kali pertama Once menonton debat Pilkada secara langsung. Ia berpendapat debat berlangsung cukup bagus dan merasa terpuaskan atas jawaban dari calon yang ia dukung: Basuki - Djarot.
"Saya lihat juga pasangan unggulan saya, nomor dua, bisa menyampaikan dengan baik semua yang menjadi program dan rencana-rencananya,” tutur Once.
Pada sesi kelima, kandidat Wakil Gubernur nomor urut satu Sylviana Murni kehabisan waktu saat akan mengajukan pertanyaan pada kandidat Gubernur nomor urut tiga Anies Baswedan.
Saat bel tanda waktu habis berbunyi, Sylvi berjalan mendekati Anies untuk memberitahu pertanyaan yang tak sempat ia lontarkan. Anies pun berjalan mendekati Sylvi karena tak bisa mendengar suaranya. Mereka berhenti di dekat tempat duduk Ahok - Djarot yang berada di tengah.
Ahok pun membuat gestur seperti wasit yang berusaha memisah keduanya, Ketika Sylvi dan Anies kembali ke tempat masing-masing, Ahok berdiri dan merentangkan tangan seakan sedang melerai.
Aksi spontan Ahok itu banyak dibicarakan oleh netizen hingga menjadi meme-meme lucu, bahkan sineas Joko Anwar di akun Twitter menyebutnya bagaikan Chris Pratt dalam film “Jurassic World”.
Meme Chris Pratt dalam Jurassic World diganti oleh Ahok (Chirpstory)
Meme Ahok "melerai" disandingkan dengan Ryan Gosling dan Emma Stone di poster La La Land (Twitter)
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017