Jakarta (ANTARA News) - Menurut penelitian CIES Football Observatory, bintang Barcelona Neymar adalah pemain paling mahal di lima liga top Eropa, melewati rekan satu timnya Lionel Messi.
Neymar (24) tengah mengalami masa sulit di depan gawang sejak Oktober lalu, pada pertandingan Copa del Rey menghadapi Athletic ahirnya menciptakan satu gol untuk mengakhiri paceklik gol pada 11 pertandingan. Walaupun tidak subur, studi ini malah menaksir nilai Neymar sampai 246,8 juta euro.
Angka itu 170 juta euro lebih tinggi ketimbang nilai untuk Messi. Partner mereka di Barcelona, Luis Suarez, juga masuk lima besar dengan nilai 145,2 juta euro.
Suarez masih di bawah Paul Pogba (155,3 juta euro) yang menciptakan rekor pemain termahal dunia saat dibanderol pada 105 juta euro ketika bergabung kembali Manchester United dari Juventus. Suarez juga masih di bawah pemain Atletico Madrid Antoine Griezmann (150,4 juta euro).
Pemain Real Madrid Cristiano Ronaldo (126,5 juta euro) turun ke peringkat tujug di bawah pemain Tottenham Harry Kane (139,2 juta euro).
La Liga memang menempatkan lima dari tujuh pemain paling mahal di lima liga top Eropa, tetapi para pemain Liga Inggrislah yang mendominasi 100 teratas di mana ada 42 pemain liga ini yang masuk daftar.
Pemain Juventus Paulo Dybala (113,8 juta euro) menjadi pemain paling mahal di Serie A dan masuk 10 besar termahal Eropa. Namun para pemain termahal di Jerman dan Prancis -- pemain Borussia Dortmund Ousmane Dembele (71 juta dolar euro) dan pemain AS Monaco Bernardo Silva (52,5 juta euro)-- tidak masuk 10 besar itu.
CIES mendasarkan perhitungannya dari variabel-variabel performa pemain (menit bermain, jumlah gol, dan lainnya) dan karakteristik pemain (umur, kontrak dan lainnya), selain data klub asal pemain dan potensi direkrut, demikian laman ESPN.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017