Kuta, Bali (ANTARA News) - Tim sepak bola Bali United secara resmi merekrut penyerang tim nasional Indonesia Irfan Bachdim dengan durasi satu tahun, karena diyakini mampu mendongkrak performa tim asal Pulau Dewata itu.
Pelatih Bali United Indra Sjafri di Kuta, Kamis, mengatakan dengan merekrut Irfan Bachdim diharapkan ditahun ketiga ini, Bali United dapat meraih prestasi dalam ajang Indonesia Super League (ISL) Maret 2017.
"Kami melihat kemampuan Irfan sangat baik dan dia pemain bertalenta yang pantas untuk memperkuat tim Bali United," ujar Indra Sjafri.
Selain Irfan, lanjut Indra, Bali United juga merekrut satu pemain bertahan baru kelahiran asal Pulau Dewata Ngurah Nanak yang dinilai layak untuk bergabung dengan tim yang berjulukan Serdadu Tridatu ini, karena pemain tersebut memiliki kemampuan yang baik untuk memperkuat lini pertahanan tim ini.
"Ditahun ketiga kali ini kami ingin perkuat tim ini untuk meraih prestasi dan dari semua pemain yang resmi bergabung dengan Bali United 65 persen merupakan pemain lama, 30 persen putra daerah Bali dan lima persen pemain asing," ujarnya.
Untuk tahun kelima, Bali United akan merekrut 60 persen pemain putra Bali, agar pemain muda berbakat di Pulau Dewata memiliki kesempatan membela daerahnya di ajang nasional.
Sementara itu, pemain anyar Bali United Irfan Bachdim mengaku senang dapat bergabung dengan tim asal Pulau Dewata ini dan berjanji akan bermain maksimal membela tim yang baru mengontraknya selama satu tahun.
"Saya memilih bergabung dengann Bali United karena mendapat dukungan dari keluarga (istri) saya dan saya melihat pelatih Bali United sangat bagus dan melihat potensi tim ini akan baik ke depannya," ujar pemain Timnas Indonesia pada Piala AFF 2010 itu.
Irfan mengharapkan, dapat terus membela tim asal Pulau Bali ini tidak hanya satu tahun, namun untuk jangka panjang. "Istri dan keluarga saya nantinya akan tinggal di Bali dan mereka sangat mendukung saya," ujarnya.
Senada dengan itu, pemain baru Bali United yang menempati posisi bertahan, Ngurah Nanak, mengucapkan syukur karena dapat membela klub asal tanah kelahirannya dan berjanjia akan berjuang untuk Bali United.
"Banyak hal yang ingin saya pelajari dari pelatih Indra Sjafri dan siap mengikuti arahan pelatih untuk dapat memperkuat tim asal Pulau Dewata ini," katanya.
Dalam kesempatan itu, CEO Bali United Yabes Tanuri menambahkan hadirnya dua pemain ini dapat mengangkat performa tim Serdadu Tridatu ini.
"Saya mengharapkan pemain lainnya juga dapat termotifasi dengan kehadiran dua pemain ini," ujarnya singkat.
Tekait manajemen merekrut dua pemain ini, hal itu melihat dari hasil evaluasi pertandingan sebelumnya yang mengharusnya perlu penjaringan pemain kokoh untuk membela tim ini.
Dalam acara itu, juga diisi dengan pengumunan sponsor Baru Bali United yakni rumah makan bebek bengil dan Bank Ina yang siap mensuport kesebelasan Pulua Bali ini.
Pewarta: I Made Surya
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017