London (ANTARA News) - David Luiz mengungkap tiga alasan mencintai Chelsea, salah satunya berkaitan dengan alasan manajer Chelsea Antonio Conte memboyong pemain Brasil itu dari Paris Sain-Germain (PSG).
Alasan pertama, Luiz menyatakan motivasi terbesar angkat koper ke Chelsea salah satunya yakni ingin meraih gelar juara di ajang Liga Inggris (Premier League), sebagaimana dilansir dari laman The Daily and Sunday Express.
Luiz meraih Piala FA, Liga Champions dan Liga Europa ketika membela Chelsea, sebelum bergabung ke PSG.
Pemain timnas Brasil itu meninggalkan Chelsea menuju PSG dengan jumlah bayaran 50 juta pound pada 2014. Ia membawa PSG meraih dua gelar juara Liga Prancis (Ligue 1) dalam dua musim kompetisi.
Hanya saja Conte memberi kejutan kepada publik ketika memboyong Luiz kembali ke Stamford Bridge.
Alasan kedua, pemain berusia 29 tahun itu kemudian nyekrup dengan skema Conte yang menerapkan formasi 3-4-3. Alhasil, Chelsea kini bertengger di peringkat teratas klasemen sementara Liga Inggris.
Luiz pernah ditangani sejumlah manajer berkelas dunia, sebut saja Andre Villas-Boas, Roberto Di Matteo, Rafael Benitez and Jose Mourinho.
"Saya mencintai klub ini dan saya yakin penuh bahwa jika saya kembali, maka kisah (sukses) bakal terulang kembali," kata Luiz kepada ESPN Brasil.
Alasan ketiga, Luiz ingin membantu Conte meraih gelar Liga Inggris musim ini lantaran ia menghormati pelatih berpaspor Italia itu.
"Ia (Conte) merupakan salah satu pelatih terbaik di dunia," katanya.
Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017