Surabaya (ANTARA News) - Kapten tim Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro, harus ditandu dan dilarikan ke rumah sakit, sesaat setelah timnya kalah 0-3 dari tamunya Persiba Balikpapan pada Liga Indonesia 2007 di Stadion Tambaksari Surabaya, Kamis petang. Pemain berposisi stopper atau libero itu sempat terjatuh dan mengalami sesak nafas usai pertandingan. Tim medis langsung memberikan bantuan oksigen dan membawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut. Kemungkinan besar, Bejo Sugiantoro mengalami cedera di bagian kepala setelah secara tidak sengaja terkena bola tendangan keras pemain Persiba, Robby Gasfar. Kejadian itu berlangsung saat pertandingan tersisa beberapa menit. Namun Bejo Sugiantoro masih mampu melanjutkan pertandingan hingga usai dan terlihat tetap bugar di lapangan. Tapi begitu laga usai, pemain berusia 30 tahun itu tampak merebahkan diri di lapangan sambil memegangi bagian kepalanya. Dokter Tim Persebaya, dr Heri Siswanto yang dikonfirmasi wartawan belum bisa memastikan cedera yang dialami salah satu pemain senior "Green Force" itu. "Saya tidak tahu seberapa parah kondisinya, sampai ada pemeriksaan lebih lanjut di rumah sakit," katanya. Heri Siswanto berharap kondisi Bejo Sugiantoro tidak mengkhawatirkan dan bisa kembali turun saat Persebaya menjamu PKT Bontang pada Minggu (29/4).(*)
Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2007