Jakarta (ANTARA News) - Tiga raihan triple-double tercatat dalam rangkaian laga lanjutan NBA, Minggu WIB, dan ketiganya menorehkan rekor-rekor baru.


Di United Center, Illinois, Malcolm Brogdon menjadi pemain debutan pertama yang mencapai raihan triple-double di NBA musim ini kala mengantarkan Milwaukee Bucks membungkam tuan rumah Chicago Bulls 116-96.


Selanjutnya di Toyota Center, Texas, bintang tuan rumah James Harden menjadi pemain pertama sepanjang sejarah NBA yang berhasil menorehkan lebih dari 50 poin, 15 rebound dan 15 assist dalam satu pertandingan saat membawa Houston Rockets menekuk New York Knicks 129-122.


Sementara itu, Russell Westbrook kembali mencatatkan triple-double ketika membawa Oklahoma City Thunder mempermalukan Los Angeles Clippers 114-88 di Chesapeake Energy Arena, Oklahoma, dengan mencapainya lewat sebuah defensive rebound di sisa waktu 34,9 detik kuarter kedua alias ketiga tercepat di sepanjang sejarah NBA.


Berikut rangkuman rangkaian pertandingan lanjutan NBA, Kamis WIB, seturut catatan statistik laman resmi NBA:


Sacramento Kings 98 - Memphis Grizzlies 112

Mike Conley memimpin kemenangan Grizzlies 112-98 atas Kings di Golden 1 Center, California, dengan mencetak 22 poin dan delapan rebound, diikuti sumbangan 18 poin dan tujuh rebound dari JaMychal Green.


Sementara itu bintang tuan rumah, DeMarcus Cousins, memborong 26 poin dan delapan assist serta Matt Barnes mencetak 20 poin dan delapan rebound, meski tak cukup menyelamatkan Kings dari kekalahan.


Chicago Bulls 96 - Milwaukee Bucks 116

Bucks berhasil menundukkan Bulls 116-96 di United Center, Illinois, berkat 35 poin yang diborong bintang mereka, Giannis Antetokounmpo, di laga tersebut.


Pemain debutan Bucks, Malcolm Brogdon, menorehkan triple-double pertamanya di NBA dengan 15 poin, 11 rebound dan 12 assist, sementara Greg Monroe membukukan double-double lewat 15 poin dan 12 rebound, serta Jabari Parker turut menyumbangkan 27 poin untuk kemenangan tim tamu.


Di kubu tuan rumah, Jimmy Butler menjadi tulang punggung permainan dengan mencetak 26 poin, mengamankan tujuh rebound dan mengirimkan delapan assist, sedangkan Robin Lopez mencapai double-double lewat 12 poin dan 10 rebound.


Charlotte Hornets 109 - Cleveland Cavaliers 121

Kemba Walker sebetulnya tampil trengginas kala Hornets tunduk 109-121 kepada Cavaliers di Spectrum Center, North Carolina.


Namun, 37 poin yang dicetak Walker tak banyak mendapat dukungan kecuali 15 poin dari Frank Kaminsky dan 13 poin Nicolas Batum.


Sebaliknya, catatan 32 poin LeBron James untuk Cavalier disokong raihan double-double Kevin Love dengan 28 poin dan 10 rebound serta 20 poin dari Jordan McRae, membuat tim tamu yang tampil tanpa Kyrie Irving tetap berhasil memenangi pertandingan.


Houston Rockets 129 - New York Knicks 122

James Harden, mengemas 53 poin, 16 rebound dan 17 assist kala mengantarkan Rockets membekuk Knicks 129-122 di Toyota Center, Texas, demi mencatat rekor baru di NBA sebagai pemain pertama yang membukukan raihan lebih dari 50 poin, 15 rebound dan 15 assist dalam satu pertandingan.


Sokongan 25 poin dari Ryan Anderson, 15 poin Eric Gordon, 14 poin Trevor Ariza dan 13 poin Montrezl Harrell, membuat raihan triple-double Harden tidak sia-sia sebab berbuah kemenangan bagi Rockets.


Di kubu tim tamu, Brandon Jenning mencetak 32 poin, Derrick Rose 21 poin, Joakim Noah double-double dengan 15 poin dan 16 rebound, serta 15 poin dari Justin Holiday.


Utah Jazz 91 - Phoenix Suns 86

Rudy Gobert membukukan double-double dengan 18 poin dan 13 rebound saat mengantarkan Jazz menundukkan Suns 91-86 di Vivint Smart Home Arena, Utah.


Selain itu Gordon Hayward turut menyumbangkan 18 poin dan sembilan rebound untuk kemenangan Jazz tersebut.


Di kubu tim tamu, Devin Booker memborong 20 poin diikuti Eric Bledsoe yang di ambang triple-double dengan catatan 19 poin, delapan rebound dan delapan assist.


Oklahoma City Thunder 114 - Los Angeles Clippers 88

Bintang tuan rumah, Russell Westbrook, mencapai triple-double ke-16 musim ini dengan 17 poin, 12 rebound dan 14 assist saat mengantarkan Thunder mempecundangi Clippers 114-88 di Chesapeake Energy Arena, Oklahoma.


Kemenangan Thunder tersebut disokong pula oleh raihan 23 poin dan delapan rebound dari Enes Kanter, serta 15 poin yang dicetak Victor Oladipo di laga itu.


Sementara bagi tim tamu, sumbangan angka terbanyak datang dari bangku cadangan lewat Marreese Speights dan Brandon Bass yang sama-sama mencetak 18 poin untuk Clippers yang tampil tanpa dua bintang mereka, Chris Paul dan Blake Griffin.

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017