Seoul (ANTARA News) - Grup Korea Selatan Big Bang telah menyelesaikan tur di Jepang, menjadikan mereka band pertama non-Jepang yang menggelar tur selama empat tahun berturut-turut.
Lima anggota itu mengakhiri "BIGBANG10 THE CONCERT: 0.TO.10 FINAL" di Kyosera Dome, Osaka, Kamis waktu setempat.
YG Entertainment dalam keterangan pers mengatakan tur Jepang yang dimulai November silam itu telah didatangi 781.500 penonton.
Dalam tur pamungkas, Big Bang membawakan 22 lagu selama sekitar tiga jam. Mereka memulai konser dengan single debut di Jepang, "My Heaven" kemudian melanjutkan dengan lagu demam K-pop "We Like 2 Party" dan "Hands Up".
Untuk encore, mereka membawakan "Last Farewell", "Lie" dan "Bae Bae".
Untuk encore, mereka membawakan "Last Farewell", "Lie" dan "Bae Bae".
"Malam ini adalah memori yang indah bagi saya. Terima kasih telah mendukung kami," kata rapper T.O.P saat konser akan berakhir.
"Kami mungkin akan berpisah beberapa waktu, tapi itu akan membuat hubungan kami lebih erat. Saya akan sangat merindukan kalian, jaga diri kalian hingga kita bertemu lagi."
Dikutip Kantor Berita Yonhap, T.O.P akan mulai wajib militer pada 9 Februari tahun depan.
Selain tur di Jepang, album terbaru Big Bang "MADE THE FULL ALBUM" juga menikmati kepopuleran di kampung halaman.
Album yang dirilis pada 13 Desember itu berada di posisi puncak tangga lagu mainstream Korea Selatan selama 12 hari berturut-turut.
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016