Kuala Lumpur (ANTARA News) - Maxis Telecommunications Bhd, Malaysia, pada Rabu mengumumkan bahwa pihaknya melalui Althem BV telah meningkatkan kepemilikannya di PT Natrindo Telepon Seluler Indonesia menjadi 95 persen dari 51 persen dengan mengakuisisi 1,261 miliar saham lainnya di Natrindo senilai 123,92 juta dolar Amerika Serikat (AS). Perusahaan itu mengatakan, anak perusahaan yang dikuasai seluruhnya, Teleglobal Investments BV, juga telah menandatangani sebuah perjanjian "call option" dengan PT Aneka Tirta Nusa untuk 143,36 juta saham lainnya di Natrindo, yang mewakili lima persen dari saham yang diterbitkan dan modal disetor Natrindo. Akuisisi akan memberikan Maxis kendali sepenuhnya untuk kegiatan operasi, rencana bisnis, dan tingkat kapitalisasi Natrindo, serta memungkinkan Maxis mengoptimalkan investasinya di perusahaan tersebut, kata perusahaan itu dalam laporannya ke bursa efek. Perusahaan mengatakan, pihaknya telah menerima minat dari rekanan strategis potensial untuk berpartisipasi dengan Maxis dalam pengembangan Natrindo, demikian laporan XFN-Asia. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007