Barcelona (ANTARA News) - Unggulan ketiga, Tommy Robredo, mengalahkan sesama petenis Spanyol, Feliciano Lopez, 6-2 6-2, Selasa, untuk menjadi petenis pertama yang lolos ke babak ketiga turnamen tenis Barcelona Terbuka. Robredo, runner-up tahun lalu dan juara pada 2004, hanya membutuhkan waktu 69 menit untuk sebuah pertarungan melawan pemenang pertandingan antara unggulan ke-15 Agustin Calleri dari Argentina dan petenis kualifikasi asal Italia Paolo Lorenzi pada 16 besar. Setelah merebut set pertama, petenis nomor lima dunia Robredo mencuri poin dari servis lawan pada game kelima dan ketujuh set kedua sebelum merebut kemenangan dengan poin dari servisnya. Sementara itu mantan juara Prancis Terbuka Gaston Gaudio menelan kekalahan di babak pertama yang menyakitkan setelah dikalahkan 1-6, 0-6 oleh petenis Swedia Robin Soderling. Gaudio yang sedang tidak tampil bagus, yang hanya memenangi empat pertandingan dalam tahun ini dan peringkatnya turun ke posisi 69 dunia, hanya mengumpulkan total 20 poin. Soderling yang menjadi unggulan ke-13 akan bertanding melawan rekan senegaranya Thomas Johansson, mantan juara Australia Terbuka pada babak kedua. Petenis Belgia Kristof Vliegen akan bertemu unggulan teratas Rafael Nadal untuk keduakalinya dalam sepekan ini setelah dia mengalahkan petenis Italia Davide Sanguinetti 6-2 6-4, untuk mencapai babak kedua. Nadal mengalahkan Vliegen dengan straight set pada babak ketiga dalam langkah dia merebut gelar di turnamen Monte Carlo Masters. Petenis Italia Potito Starace, petenis Ceko Jiri Vanek, dan petenis AS Paul Goldstein juga lolos dari pertandingan babak pertama. Selasa petang, unggulan empat David Nalbandian akan menghadapi petenis Spanyol Alberto Martin pada pertandingan babak kedua, sedang unggulan ke-11 dan mantan juara Barcelona Marat Safin dan petenis Argentina Guillermo Canas, keduanya berakhir di babak pertama, demikian laporan Reuters. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007