Jakarta (ANTARA News) - Rangkaian pertandingan lanjutan NBA, Senin WIB, diawali dengan kemenangan Washington Wizards 117-110 saat menjamu Los Angeles Clippers.
Selepas menyaksikan lima tim lain, yakni Dallas Mavericks, Utah Jazz, Philadelphia 76ers, Toronto Raptors dan Boston Celtics, meraih kemenangan atas lawan masing-masing, San Antonio Spurs menutup rangkaian laga dengan mengalahkan New Orleans Pelicans sebelum menyematkan seragam Tim Duncan di langit-langit AT&T Center.
Berikut rangkuman rangkaian pertandingan lanjutan NBA, Senin WIB, seturut catatan statistik laman resmi NBA: Washington Wizards 117-Los Angeles Clippers 110
Bradley Beal memborong 41 poin, diikuti 23 poin dari Markieff Morris serta capaian double-double oleh John Wall dengan 18 poin dan 11 assist menjadi penyokong kemenangan Wizards atas Clipper 117-110 di Verizon Center, Washington DC.
Sementara di kubu tim tamu, Chris Paul dan DeAndre Jordan membukukan double-double lewat 13 poin dan 12 assist serta 13 poin dan 17 rebound, kemudian Blake Griffin mencetak 26 poin. Dallas Mavericks 99-Sacramento Kings 79.
Sebanyak 33 poin yang dicetak DeMarcus Cousins tak mampu menghindarkan Kings dari kekalahan 79-99 dari Mavericks di American Airlines Center, Texas, lantaran minimnya dukungan dari rekan-rekannya.
Sebaliknya, enam pemain Mavericks menyumbangkan dua digit poin untuk kemenangan tersebut, dipimpin Dorian Finney-Smith dengan 17 poin serta Wesley Matthews, Deron Williams dan Harrison Barnes yang sama-sama mencetak 15 poin.
Memphis Grizzlies 73-Utah Jazz 82 Double-double diraih Rudy Gobert dengan 21 poin dan 12 rebound kala mengantarkan Jazz menjungkalkan Grizzlies 82-73 di FedEx Forum, Tennessee, sementara Gordon Hayward turut menyumbangkan 22 poin untuk kemenangan tersebut.
Dua pemain tuan rumah juga mencapai double-double, yakni JaMychal Green dan Zach Randolph masing-masing melalui 10 poin dan 11 rebound serta 12 poin dan 11 rebound. Philadelphia 76ers 108-Brooklyn Nets 107 Joel Embiid tampil dominan kala mengantarkan Sixers mengatasi Nets 108-107 di Wells Fargo Center, Pennsylvania, dengan membukukan double-double lewat 33 poin dan 10 rebound, ditambah sumbangan 22 poin dari Ersan Ilyanova untuk kemenangan tuan rumah.
Bagi tim tamu daftar perolehan angka dipimpin oleh Brook Lopez dengan 22 poin dan sembilan rebound, diikuti 19 poin milik Joe Harris. Orlando Magic 79-Toronto Raptors 109 Raptors menang telak berjarak 30 poin dari Magic dengan skor akhir 109-79 di Amway Center, Florida, berkat sokongan 31 poin dari sang bintang, DeMar DeRozan, serta torehan double-double oleh Jonas Valanciunas dan Kyle Lowry masing-masing dengan 16 poin dan 13 rebound serta 16 poin dan 10 assist. Angka terbanyak tuan rumah dicetak Evan Fournier dengan 15 poin saja.
Miami Heat 95-Boston Celtics 105. Meski akhirnya harus menerima foul-out, Isaiah Thomas berkontribusi menyumbangkan 23 poin untuk kemenangan Celtics 105-95 atas Heat di American Airlines Arena, Florida, selain juga dibantu 20 poin dari Avery Bradley dan 17 poin yang dicetak Al Horford.
Bintang tuan rumah, Hassan Whiteside, mencetak 23 poin dan mengamankan 17 rebound untuk mencapai double-double, sementara Goran Dragic memborong 31 poin, namun tak cukup menyelamatkan Heat dari kekalahan.
San Antonio Spurs 113-New Orleans Pelicans 100. Spurs menang 113-100 atas Pelicans di AT&T Center, Texas, lewat sumbangan 22 poin dari LaMarcus Aldridge serta 17 poin Manu Ginobili, sebagai dua dari tujuh pemain yang mencatatkan statistik dua digit bagi tuan rumah di laga tersebut.
Ketatnya pertahanan Spurs, berhasil membatasi raihan poin bintang Pelicans, Anthony Davis, hanya mencapai 12 poin semata, di bawah 16 poin Alexa Ajinca dan 14 poin Buddy Hield.
Selepas pertandingan, Spurs melakoni upacara pemensiunan nomor punggung 21 milik legenda mereka Tim Duncan yang baru memutuskan pensiun pada Juli 2016 lalu
Penerjemah: Gilang Galiartha
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016