London (ANTARA News) - Chelsea mempertahakan pelatih mereka Jose Mourinho Jumat ketika Ketua Eksekutip Peter Kenyon mengatakan klub tidak akan mendepaknya.
"Jose terikat kontrak hingga 2010 dan ia tetap ingin tinggal di sini. Kami tidak akan mendepaknya, ia merupakan salah seorang pendukung klub. Itulah situasinya dan kami setuju dengan keadaan ini," kata Kenyon seperti dilaporkan dalam situs resmi Chelsea (www.chelseafc.com).
Spekulasi beredar kencang menyatakan hubungan antara Mourinho dan pemilik Chelsea, milyarder Roman Abramovich, sudah pecah sehingga pelatih dari Portugal itu terpaksa meninggalkan klub itu pada akhir musim ini.
Kenyon mengatakan, memang ada daftar calon pengganti pelatih itu, seperti dilansir berbagai media massa, yang menghubungkan klub itu dengan beberapa pelatih dari Eropa yang akan bertugas di Stamford Bridge.
Kenyon mengatakan ia berharap spekulasi itu akan berhenti.
"Hal yang kami inginkan saat ini, dan ini terpenting, adalah menuangkan energi kami pada Chelsea untuk memenangi tiga piala," katanya seperti dilansir Reuters.
Chelsea, yang menjuarai Piala Liga, Februari lalu, kini sedang memimpin klasemen kompetisi liga dengan tiga poin di atas Manchester United dan akan bertemu dengan klub itu pada final Piala FA bulan depan.
Tim itu juga maju ke semifinal kompetisi Liga Champions dan akan bertemu dengan Liverpool dan kemungkinan bertemu United di final juga terbuka lebar.
"Kami mendukung Jose sebagai pelatih dan ingin agar tidak ada spekulasi, apalagi kami sekarang merasa lebih mampu untuk mencapai tujuan kami," kata Kenyon seperti dilansir situs itu yang mengutip hasil wawancaranya dengan televisi setempat, Jumat.
Mourinho, yang tiba di London dengan kondisi masih segar dari keberhasilannya bersama Porto yang menjuarai Liga Champions 2004, memimpin Chelsea menjuarai gelar di Inggris musim lalu, untuk pertama kalinya dalam 50 tahun.
Di samping keberhasilannya, didukung para pemain, Mourinho selalu diberitakan sehingga terasa ada provokasi dalam hierarki Chelsea.
Publikasi terhadap dirinya berbeda dengan publikasi terhadap Abramovich sejak Januari lalu dan hubungan antara kedua tokoh itu dipublikasikan mulai memburuk.
Abramovich, yang sedang dalam proses perceraiannya, beberapa minggu tidak berada dalam klub itu pada awal tahun ini dan ia tidak datang mengunjungi pemain di kamar ganti kendati masih menyaksikan pertandingan.
Kendati demikian, setelah kemenangan tim itu dalam semifinal Piala FA melawan Blackburn Rovers, ia berjabatan tangan dengan Mourinho, menandakan membaiknya hubungan mereka.
Kenyon mengatakan, kontrak baru atas kapten Chelsea, John Terry, dan wakil kapten Frank Lampard, yang juga menjadi subjek spekulasi hubungan masa depannya dengan Mourinho, belum diselesaikan.
"Apa yang perlu diingat tentang spekulasi kontrak, adalah tentang awal dan akhir kontrak. Kapan mendiskusikannya dan kapan mengakhirinya. Kami sedang berada di tengah situasi itu," katanya. (*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007