Frankfurt, Jerman (ANTARA News) - Eintrahct Frankfurt berhasil menjungkalkan Borussia Dortmund dengan skor 2-1 dalam laga lanjutan pekan ke-12 Bundesliga di Stadion Commerzbank Arena, Frankfurt, Jerman, Sabtu.


Penyerang pengganti Haris Seferovic berhasil menjadi pahlawan usai mencetak gol kemenangan Frankfurt pada menit 79.


Seferovic yang baru merumput delapan menit, setelah menggantikan Alexander Meier pada menit 71, dengan menyelesaikan bola sodoran dari Szabolcs Huszti dengan tendangan keras di tepian kotak penalti.


Gol itu sekaligus menjadi penebus dosa atas kegagalannya menyelesaikan peluang emas dua menit sebelumnya, yang berujung pada serangan balik Dortmund dengan umpan silang Ousmane Dembele berhasil ditanduk oleh Pierre-Emerick Aubameyang untuk membawa Dortmund menyamakan kedudukan 1-1.


Sebelumnya, tuan rumah memperoleh keunggulan saat babak kedua baru berjalan 20 detik lewat sepakan keras Huszti di tepian kotak penalti yang tak mampu dijangkau penjaga gawang Roman Weidenfeller.


Berkat hasil tersebut Frankfurt melesat ke urutan ketiga klasemen dengan raupan sementara 24 poin, sedangkan Dortmund (21) turun ke peringkat keenam.


Susunan pemain kedua tim seturut laman resmi Bundesliga Jerman:


Eintracht Frankfurt (5-4-1): Lukas Hradecky (PG); Timothy Chandler, David Abraham, Michael Hector, Jesus Vallejo, Bastian Oczipka; Marco Fabian (Branimir Hrgota), Makoto Hasebe, Szabolcs Huszti (Aymane Barkok), Mijat Gacinovic; Alexander Meier (Haris Seferovic)

Pelatih: Niko Kovac


Borussia Dortmund (4-3-3): Roman Weidenfeller (PG); Lukasz Piszczek, Matthias Ginter, Sokratis Papasthathopoulos, Marcel Schmelzer; Mario Goetze, Julian Weigl (Sebastian Rode), Gonzalo Castro; Adrian Ramos (Marco Reus), Pierre-Emerick Aubameyang, Andre Schuerrle (Ousmane Dembele)

Pelatih: Thomas Tuchel

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016