Jakarta (ANTARA News - Vietnam berhasil menaklukkan tuan rumah Myanmar dengan skor 2-1 dalam pertandingan kedua Grup B Piala AFF di Stadion Thuwunna, Myanmar, Minggu, dipantau dari laman resmi AFF.
Vietnam unggul terlebih dahulu melalui gol penyerang Nguyn Vn Quyt di menit ke-24. Kemudian Myanmar membalas melalui penyerang Aung Thu di menit 73.
Kapten Vietnam berusia 30 tahun Vinh menjadi penentu kemenangan timnya dengan gol pada menit 80.
Dengan hasil ini, Vietnam bercokol di urutan kedua Grup B, di bawah Malaysia yang sebelumnya menang dengan skor 3-2 melawan Kamboja.
Di peringkat ketiga menyusul Myanmar dan Kamboja di posisi paling akhir.
Malaysia sendiri berhasil mengakhiri perlawanan Kamboja dengan skor 3-2 di Stadion Thuwunna, Minggu sore.
Gol-gol Malaysia dilesakkan oleh Syazwan Zainon dan dua gol dari Amir Yahyah. Kamboja sendiri mencetak kedua golnya melalui penyerang Chan Vhatanaka.
Berikutnya, Vietnam akan melawan Malaysia pada Rabu (23/11) pukul 15.30 WIB. Sementara Myanmar berhadapan dengan Kamboja di hari yang sama pukul 18.30 WIB.
Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016