Tangerang (ANTARA News) - Antasari Azhar resmi mendapatkan hak bebas bersyarat setelah menjalani 2/3 dari total 18 tahun hukuman penjara di Lembaga Pemasyarakatan Klas 1 Tangerang, Banten, Kamis.

Antasari Azhar keluar dari Lapas tepat pada pukul 10.10 WIB di dampingi Kepala di Lembaga Pemasyarakatan Klas 1 Tangerang, Arpan, dan sejumlah petugas. Saat pintu terbuka, keluarga Antasari langsung menyambut dengan pelukan, adapun pandangan mata Antasari langsung tertuju pada istrinya, Ida Laksmiwati, yang berdiri di mulut pintu.

Setelah memberikan pelukan kepada segenap anggota keluarga, Antasari memberikan sambutan kepada media dan sejumlah tamu yang ikut hadir untuk menjembut mantan Ketua KPK tersebut.

Antasari meninggalkan Lapas pada 10.30 WIB menggunakan mini bus sewaan berplat kuning Jakarta. Ia dikawal sebuah mobil patroli kepolisian, kemudian keluarga dan sahabat membuntuti mobil itu dari Lapas hingga ke kediaman Antasari di kawasan Serpong, Tangerang Selatan.

Dua buah karangan bunga ucapan selamat atas bebasnya Antasari terpajang di bagian depan rumah yang terletak di sebuah komplek mewah di Serpong, Tangerang.

Di bagian depan terdapat sebuah meja panjang yang berisi prasmanan makanan. Sejumlah bangku berjajar dari bagian depan hingga pintu masuk samping rumah berwarna putih itu.

Di bagian dalam rumah sejumlah tamu menikmati makan siang, namun para wartawan sibuk mengambil gambar di ruang tamu di mana Antasari duduk untuk menjawab beberapa pertanyaan.

Di dinding belakang Antasari duduk tertulis "welcome home ayah".

Saat ini sejumlah wartawan masih berkumpul di rumah Antasari, sementara para tamu secara perlahan meninggalkan lokasi tersebut.

Video.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2016