Pemerintah dan DPRD Kalimantan Selatan sepakat Jembatan Selat Pulau Laut tersebut akan banyak mendatangkan keuntungan.
Keuntungan itu bukan saja bagi dua kabupaten bertetangga, yaitu Kabupaten Tanah Bumbu dan Kotabaru, tapi juga daerah sekitar atau Kalsel, bahkan secara nasional.
Keberadaan Jembatan Selat Pulau Laut yang sejak lama menjadi dambaan masyarakat Kalsel, terutama mereka yang tinggal di Pulau Laut, tempat ibukota Kabupaten Kotabaru akan dapat memacu perkembangan wilayah.
Selain itu, memacu laju pertumbuhan dan perkembangan ekonomi Kalsel dan nasional, karena wilayah timur provinsi tersebut memiliki sumber daya alam yang cukup potensial untuk kemajuan pembangunan.
Pewarta: Sukarli
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016