Palermo, Italia (ANTARA News) - Penyerang AC Milan, Gianluca Lapadula, membawa memenangkan timnya dengan skor 2-1 atas Palermo dalam laga pekan ke-12 Liga Italia Seri A di Stadion Renzo Barbera, Minggu.


Lapadula, yang baru masuk pada menit 79 menggantikan Carlos Bacca, hanya membutuhkan waktu tiga menit berada di atas lapangan untuk mencetak gol penentu kemenangan Milan dengan membelokkan bola tendangan Suso demi mengecoh penjaga gawang Josip Pasovec pada menit 82.


Milan sebelumnya memiliki keunggulan lewat gol Suso pada menit 15 dengan menyelesaikan umpan Giacomo Bonaventura dengan tendangan keras yang tak terbendung Posavec.


Tuan rumah yang tertinggal berusaha keras untuk menyamakan kedudukan dan mendapatkan hasil pada menit 71 melalui Ilija Nestorovski yang menyelesaikan umpan Alessandro Diamanti dengan mengecoh penjaga gawang Gianluigi Donnarumma ke arah berlawanan saat menceploskan bola ke gawang.


Sejak keunggulannya dihapuskan, Milan terus menerus menggempur Palermo yang seharusnya sudah kemasukan tiga gol jika bukan karena penyelamatan gemilang Posavec atas tiga percobaan tembakan yang dilepaskan Suso pada menit 74, 75 dan 81.


Berkat kemenangan tersebut Milan naik ke peringkat kedua dengan raihan 25 poin, meski posisinya bisa tergusur lagi oleh AS Roma (23) yang baru akan memainkan pertandingan pekan ke-12 mereka pada Senin dini hari WIB, sementara Palermo (6) tersungkur ke dasar klasemen.


Berikut susunan pemain kedua tim dalam laga tersebut seturut laman resmi Liga Italia Seri A:


Palermo (4-3-3): Josip Posavec (PG); Thiago Cionek, Sinisa Andjelkovic, Slobodan Rajkovic, Haitam Aleesami; Oscar Hiljemark (Robin Quaison), Alessandro Gazzi, Bruno Henrique; Carlos Embalo (Simone Lo Faso), Ilija Nestorovski, Roland Sallai (Alessandro Diamanti)

Pelatih: Roberto De Zerbi


AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma (PG); Ignazio Abate, Gabriel paletta, Alessio Rogmanoli, Mattia De Sciglio; Juraj Kucka (Andrea Poli), Manuel Locatelli, Mario Pasalic (Matias Fernandez); Suso, Carlos Bacca (Gianluca Lapadula), Giacomo Bonaventura

Pelatih: Vicenzo Montella

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016