Ambon, Maluku (ANTARA News) - Panglima Kodam XVI/Pattimura, Mayor Jenderal TNI Doni Monardo, meminta jajarannya senantiasa siap siaga membantu polisi dalam pengamanan Pilkada serentak tahap ke dua di empat kabupaten dan satu kota di Maluku, pada 15 Februari 2017.
Siaran pers Penerangan Kodam XVI/Pattimura yang diterima di Ambon, Sabtu, menyatakan, Monardo menyatakan, "Menjelang Pilkada nanti, saya minta TNI memback-up Polri dalam pengamanan Pilkada serentak yang akan kita hadapi pada 2017 nanti."
Ia mengajak seluruh prajurit TNI untuk bertekad ikut ambil bagian dalam pengamanan Pilkada serentak tersebut agar berjalan lancar, aman dan damai.
"Pilkada nanti harus berjalan lancar dan siapapun pemimpin yang terpilih nantinya harus diterima oleh semua pihak, dan prajurit TNI harus tetap netral," katanya.
Pewarta: Jimmy Ayal
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016