Medan (ANTARA News) - PT.Perkebunan Nusantara (PTPN) II, III dan IV akan bekerjasama membangun pabrik biodiesel berkapasitas 300.000 ton per tahun di Sumut. "Rencananya pembangunan pabrik biodisel patungan ketiga kebun itu sudah dimulai tahun depan untuk dioperasikan tahun 2009," kata Hidayat, Bagian Perencanaan dan Pengembangan PTPN IV, di Medan, Senin. Dia menolak menyebutkan investasi pembangunan pabrik biodiesel itu dengan dalih masih dalam tahap pembicaraan termasuk persentase masing-masing saham PTPN itu serta lokasi pabrik biodiesel tersebut. Yang pasti, rencana pembangunan pabrik biodiesel itu ada, katanya. Bersinerjinya tiga PTPN itu dalam pembangunan pabrik biodiesel dimaksudkan untuk memperkuat perusahaan perkebunan BUMN. Pemilihan bekerjasama dalam pembangunan pabrik biodiesel itu sendiri mengacu pada tingginya minat dan permintaan akan biodiesel berbahan baku sawit itu. "Sama dengan permintaan CPO, permintaan biodiesel dipastikan meningkat menyusul semakin menipisnya persedian minyak bumi," katanya. PTPN IV sendiri, kata dia, sudah mulai memanfaatkan limbah sawit untuk mengefisienkan pengeluaran perusahaan dan termasuk meningkatkan pendapatan. Perusahaannya, misalnya, sudah memanfaatkan janjang kosong kelapa sawit untuk pupuk dan termasuk menjadi enerji sehingga pengeluaran untuk bahan bakar minyak perusahaan itu bisa ditekan.(*)
Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2007