Jakarta (ANTARA News) - Komisi XI DPR RI melanjutkan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) calon anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) di Jakarta, Selasa.
Pada hari ini, Komisi XI akan menguji delapan calon anggota BPK, setelah pada Senin (19/9) lalu juga menguji delapan calon.
Calon yang akan diuji hari ini yakni Sutrisno, Riza Suarga, Dasril Munir, dan Suharmanta secara bergantian mulai pukul 10.00 WIB.
Kemudian, mulai pukul 14.00 WIB, Komisi XI akan menguji Ahmad Yani, Muhammad Yusuf Ateh, Fatkhur Rokhman, dan Tubagus Haryono.
Sementara itu, delapan calon yang telah menjalani uji kelayakan dan kepatutan pada Senin, yaitu Bahrullah Akbar, Emita Wahyu Astami, Abdul Latief, Eko Sembodo, Rusli Nasution, Muchamad Syarifudin, Indra Bastian, dan Ady Setiawan.
Sedangkan calon anggota BPK yang akan diuji pada Rabu (21/9) adalah Anggito Abimanyu, Taufik Hendra Kusuma, Sumurung Halomoan, Gunawan Sidauruk, Indra Utama, Bambang Ratmanto, J Widodo Harjo Mumpuni, dan John Reinhard Sihombing.
Debat
Pada Senin, anggota Komisi XI sempat berdebat mengenai delapan dari 24 calon anggota BPK yang merupakan rekomendasi dari Dewan Perwakilan Daerah (DPD).
Kedelapan nama tersebut yaitu Anggito Abimanyu, Indra Bastian, Tubagus Haryono, Emita Wahyu Astami, Ahmad Yani, Bahrullah Akbar, Johanes Widodo Hario Mumpuni, dan Muhammad Yusuf Ateh.
Ada anggota yang menganggap cukup delapan nama yang direkomendasikan itu saja yang diuji, namun ada pula yang meminta Komisi XI tetap menguji semua kandidat.
Pewarta: Citro Atmoko
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016