Kediri (ANTARA News) - Juara Ligina XII/2006, Persik Kediri, akan menerapkan startegi menyerang saat menjamu juara Liga Australia, Sydney FC, dalam babak penyisihan Liga Champions Asia (LCA) Grup E, di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu (11/4). Pelatih Persik, Daniel Roekito di Kediri, Jawa Timur, Senin, mengaku telah memiliki strategi khusus untuk mengatasi perlawanan Sydney FC. "Ada dua skema permainan yang akan kami terapkan agar anak-anak bisa tampil menyerang, tapi juga bisa bertahan secara total," ujar pelatih yang membawa Persik juara Ligina XII/2006 lalu. Ia menjelaskan dua skema permainan itu adalah 3-4-3 dan 5-4-1. Skema 3-4-2 diterapkan saat para pemainnya dalam posisi menyerang, sedang 5-4-1 diaplikasikan saat bertahan. "Saya kira skema seperti ini ampuh untuk memberikan perlawanan terhadap tim yang menerapkan skema 4-4-2," katanya berpendapat. Menurut dia, skema 3-4-3 dan 5-4-1 itu sudah pernah diperagakan Danielo Fernando dan kawan-kawan saat berhasil menang 1-0 atas Shanghai Shenhua di Stadion Manahan beberapa waktu lalu. Sehingga tidak salah jika strategi menyerang dan bertahan total sekaligus diterapkan saat menghadapi tim asal daratan Australia itu. Daniel Roekito mengakui lawan yang bakal dihadapinya itu jauh lebih tangguh ketimbang Shanghai Shenhua. Apalagi Sydney FC sudah pernah memetik poin penuh di kandang Shanghai Shenhua. Namun demikian, dia menginstruksikan agar anak asuhnya tidak gentar menghadapi tim sebesar Sydney FC, karena di lapangan semua lawan harus dianggap sama. "Kendati secara teknik kita kalah, tapi anak-anak harus bisa memaksimalkan faktor cuaca dan dukungan suporter yang banyak," ujarnya mengingatkan para pemainnya. (*)

Copyright © ANTARA 2007