Jakarta (ANTARA News) - Sejumlah karya arsitek Italia Vico Magistretti segera dipamerkan di Pusat Budaya Kedutaan Italia di Jakarta dengan tajuk "A Traveling Archive" untuk mengenang 10 tahun kepergian maestro tersebut.

Pameran tersebut dibuka hari ini, tetapi terbuka untuk umum mulai 9 September hingga 7 Oktober 2016.

Direktur Pusat Budaya Italia Michela Magri kepada ANTARA, Kamis, mengatakan pameran tersebut dipersembahkan untuk arsitek dan desainer asal Milan yang berkontribusi pada suksesnya design Italia di dunia itu.

"Ekspektasi saya pelajar dan arsitek dapat melihat pameran dan kami dapat mempromosikan arsitektur Italia dan tokohnya seperti Vico Magistretti," ujar dia.

Menurut dia, karya-karya arsitek yang dikenal dengan desain sederhana itu tidak lekang oleh waktu dan terus diproduksi hingga kini.

Lampu meja Eclisse misalnya, kata Michela, terus diproduksi hingga kini meski didesain Magistretti pada 1966.

"Sekarang saja kami bisa memamerkannya di Jakarta, beberapa tahun lalu juga di LA dan Paris, berarti orang ingin tahu lebih tentang Magistretti meskipun dia telah meninggal 10 tahun lalu," tutur dia.

Dengan kesederhanaan, hasil desain Magistretti yang antara lain lampu meja, rak buku, kursi serta interior dapur, tampak kontemporer meski diciptakan puluhan tahun lalu.

Selain menampilkan karya-karya sang maestro, pameran tersebut juga akan mempertunjukkan beberapa video, di antaranya wawancara selama 40 menit dengan Magistretti menjelaskan teori dan desainnya serta pendapat pengamat mengenai karya Magistretti.

Ruang kerja arsitek yang lahir pada 1920 itu beserta gambar dan coretan-coretan idenya juga akan ditampilkan dalam pameran.

Pewarta: Dyah Dwi Astuti
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2016