Semarang (ANTARA News) - Kereta Api (KA) Tawangjaya jurusan Pasar Senen Jakarta-Stasiun Poncol Semarang, Sabtu dini hari pukul 03.05 WIB anjlok di Stasiun Suradadi, Kabupaten Tegal, menyebabkan satu penumpang tewas dan tujuh luka. Kepala Humas PT KAI Daop IV, Suprapto di Semarang, Sabtu ketika dihubungi menyatakan, korban meninggal dan luka-luka langsung dibawa ke RS Texin, Kota Tegal. "Saya belum menerima laporan nama korban meninggal dan penumpang luka, namun yang jelas mereka telah dibawa ke RS Texin," katanya. KA Tawangjaya dari Stasiun Senen ke Stasiun Poncol itu menarik 11 gerbong dan membawa 300-400 penumpang. Gerbong yang anjlok satu hingga tujuh. Sampai kini penyebab anjloknya kereta masih diselidiki. "Akibat peristiwa tersebut, KA Argomuria jurusan Semarang-Jakarta berangkat dari Stasiun Tawang Semarang pukul 05.00 WIB batal diberangkatkan. Tiket penumpang dikembalikan," katanya. Sementara itu, KA Fajar Utama jurusan Semarang-Jakarta yang diberangkatkan dari Stasiun Tawang Sabtu pukul 08.00 WIB tetap diberangkatkan. (*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007