Roma (ANTARA News) - Sebanyak 20 orang mengalami luka-luka dalam perkelahian sesudah berlangsungnya putaran pertama babak perempat final Liga Champions antara AS Roma dengan Manchester United pada Rabu waktu setempat. Ratusan pendukung kedua tim terlibat perkelahian di dekat jembatan sungai Tiber sebelum aparat kepolisian memisahkan dua kelompok yang berseteru. Aksi kekerasan berlanjut di dalam stadion Olimpiade yang melibatkan hooligan Roma dengan para pendukung tim Inggris, DPA melaporkan.(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007