Jakarta (ANTARA News) - Aktor terbaik FFI 2014 Chicco Jerikho siap menjadi suami aktris Lala Karmela pada film terbaru "Bukaan 8" yang akan mulai proses syuting Sabtu (13/8).
"Saya akan berperan sebagai Alam, suami Mia, yang diperankan Lala. Belum pernah jadi suami sih, tapi sudah riset lumayan sama orang yang emang ditargetin untuk riset, sambil ngembangin peran sendiri," kata Chicco di Jakarta, Rabu.
Film bergenre drama komedi ini bercerita tentang pasangan suami istri, Alam yang diperankan Chiko dan Mia yang dimainkan Lala saat menghadapi kelahiran anak pertama mereka.
Alam dianggap sebagai laki-laki yang tidak bisa diandalkan oleh keluarga Mia, namun ia membuktikan diri bahwa ia adalah seorang suami idaman saat proses kelahiran anak pertamanya.
Dalam film komedi pertamanya ini, Chicco juga berperan sebagai produser bersama Anggia Kharisma, yang sukses dalam film sebelumnya Cahaya Dari Timur: Beta Maluku dan Filosofi Kopi.
Angga Dwimas Sasongko yang menyutradarai film tersebut mengaku terinspirasi untuk membuat "Bukaan 8" dari proses kelahiran anak pertamanya.
"Film ini merupakan film komedi pertama yang saya buat dan mengangkat cerita generasi milenial yang adiktif pada media sosial dan internet," tuturnya saat syukuran film itu.
Adapun Salman Aristo sebagai penulis skenario mengaku menghadapi tantangan tersendiri dalam melalui proses penulisan.
"Film ini setting ceritanya dibuat selama satu hari dan fokus di satu lokasi yaitu rumah sakit, ini yang menjadi tantangan menarik buat saya," ujar Salman.
Jika biasanya seorang ibu harus melalui bukaan 10 saat melahirkan, Salman memiliki alasan tersendiri mengapa judul film yang ia garap adalah "Bukaan 8".
"Memang dari awal judul dari Anggia itu Bukaan 8. Tapi, sebetulnya saya membuat delapan bagian dalam penulisan skenario ini. Nah, ketika diingat-ingat, kedua anak saya itu lahirnya berhenti di bukaan 8, kemudian harus dibantu induksi," ujar Salman.
Pencinta film Indonesia tidak perlu menunggu lama untuk menyaksikan film produkai Visinema Pictures ini, karena "Bukaan 8" mulai dapat disaksikan pada Desember 2016.
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016