Rio de Janeiro (ANTARA News) - Mario Zagallo, yang membawa Brasil merebut empat trofi Piala Dunia baik sebagai pemain maupun pelatih, dirawat di rumah sakit di Rio de Janeiro.
"Manajemen Rumah Sakit Barra D'Or menginformasikan bahwa Mario Jorge Lobo Zagallo adalah pasien di sana, yang mendapatkan perawatan medis," menurut layanan pers rumah sakit tersebut dalam sebuah pernyataan, Senin.
Tidak ada informasi lebih lanjut mengenai sudah berapa lama Zagallo dirawat atau penyebab dia dirawat, seperti dikutip dari AFP.
Zagallo (84) adalah legenda sepak bola di Brasil dan pada Kamis lalu ambil bagian dalam estafet obor Olimpiade pada malam pembukaan Olimpiade Rio.
Meskipun duduk di kursi roda, dia menerima obor dari rekan sesama pelatih tim nasional Carlos Alberto Parreira.
Zagallo membawa Brasil memenangkan Piala Dunia 1958 dan 1968 sebagai pemain, dan sebagai pelatih tim nasional pada 1970 dan sebagai asisten manajer pada 1994. (mr)
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016