Lisbon (ANTARA News) - Lebih dari 2.000 petugas pemadam berjuang keras memadamkan kebakaran hutan yang terjadi di seluruh Portugal bagian utara pada Sabtu (6/8).
Salah satu dari 79 kebakaran paling menghancurkan itu melalap area hutan di sekitar Kota Melres e Medas, kurang dari 20 kilometer dari kota utara Porto.
Dua pemadam kebakaran mengalami luka-luka, satu orang menderita sesak napas dan satu lainnya cedera akibat terjatuh, lapor kantor berita Lusa, seperti dikutip AFP.
"Kami mencoba membatasi penyebaran kebakaran itu. Masalah terbesarnya adalah angin," ujar Wali Kota Marco Martins.
Dua pesawat dan satu helikopter dikerahkan untuk membantu mengatasi kebakaran itu, ungkap layanan perlindungan sipil.
Pada 2013, lebih dari 150.000 hektare hutan dilanda kebakaran. (kn)
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016