"Kita lebih menekankan hilirisasi, pengolahan sumber daya alam. Misalnya, di sektor agro bisa masuk ke cokelat," kata Sekjen Kemenperin Syarif Hidayat dihubungi di Jakarta, Jumat.
Syarif mengatakan, terdapat tiga direktur jenderal Kemenperin yang telah menyampaikan usulan ke pihak Kemenko Perekonomian tentang industri yang akan diusung untuk mengarahkan dana amnesti pajak.
Menurut Syarif, ketiga dirjen tersebut adalah Dirjen Industri Logam Mesin Alat Transportasi dan Elektronika I Gusti Putu Suryawirawan, Dirjen Industri Agro Panggah Susanto dan Dirjen Industri Kimia Tekstil dan Aneka Achmad Sigit Dwiwahjono.
Adapun sektor-sektor industri yang diusulkan antara lain gasifikasi batu bara, industri petrokimia hulu dan industri makanan dan minuman.
"Pertimbangan mengusulkan itu tentunya memang program prioritas. Kita harus menyediakan energi dan bahan bakunya. Di sana juga ada pasar," ujar Syarif.
Selanjutnya, Syarif menambahkan, pihak Kemenko Perekonomian akan menunjuk lembaga profesional untuk mengolah usulan tersebut dan disampaikan ke investor dengan tepat.
"Dari usulan kami, Kemenko akan menunjukan lembaga profesional. Supaya menarik, nanti akan ada kajian ekonominya dan sebagainya," ujar Syarif.
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016