Ada harapan bapak Presiden terutama terkait dengan pemerataan, bukan hanya antara penghasilan tinggi dan rendah tapi juga ada pemerataan wilayah-wilayah pertumbuhan,"
Jakarta (ANTARA News) - Pemerataan pertumbuhan industri di berbagai wilayah menjadi program prioritas Menteri Perindustrian yang baru dilantik Airlangga Hartarto.
"Ada harapan bapak Presiden terutama terkait dengan pemerataan, bukan hanya antara penghasilan tinggi dan rendah tapi juga ada pemerataan wilayah-wilayah pertumbuhan," kata Menteri Airlangga di Jakarta, Rabu.
Selain itu, Airlangga juga akan mendorong pendidikan vokasi untuk meningkatkan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk bekerja.
Airlangga menyampaikan akan bekerja sama dengan Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, serta Kementerian Pendidikan untuk mendorong pelatihan-pelatihan bidang profesional.
"Beliau (Presiden Jokowi) sudah melihat di Korea, Jepang, Jerman, negara-negara tersebut welcome untuk membantu Indonesia dalam pedidikan vokasi. Kami juga akan mengajak pihak swasta untuk terlibat," ujar Airlangga.
Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan daya saing tenaga kerja Indonesia, terlebih di era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) saat ini.
Airlangga juga berupaya mendorong investasi untuk masuk agar terjadi re-industrialisasi, dengan berkoordinasi bersama Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Thomas Trikasih Lembong.
"Tom lembong sebagai BKPM bersama-sama mengejar bahwa industri yang labour intensive, industri manufaktur bisa kembali ke indonesia. Tentu hambatan-hambatan apa yang ada harus dikerjakan bersama," ungkap Airlangga
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016