Sampai selesai semua. Tidak ada batas waktunya"Jakarta (ANTARA News) - Vaksinasi di Rumah Sakit Ibu dan Anak Mutiara Bunda Ciledug, Tangerang, Banten akan dimulai besok atau Selasa (26/7) di Puskesmas Ciledug.
"Berdasarkan hasil verifikasi Satgas Kemenkes RI, pelaksanaan vaksin ulang terhadap RSIA Mutiara Bunda dimulai besok," kata perwakilan RSIA Mutiara Bunda Taufik Nugraha dihubungi ANTARA News di Tangerang, Senin.
Taufik menyampaikan, pihak rumah sakit telah menyerahkan data pasien yang melaporkan dirinya ke Posko Vaksinasi Ulang RSIA Mutiara Bunda kepada Satgas Vaksin Ulang untuk diverifikasi.
Berdasarkan verifikasi data tersebut, maka Satgas Vaksin Ulang akan menentukan pasien mana saja di rumah sakit tersebut yang membutuhkan vaksinasi ulang.
"Satgas akan mengirimkan data pasien yang akan divaksinasi ulang kepada rumah sakit, berikut jadwalnya, nanti pihak rumah sakit yang akan menghubungi orang tua pasien," ungkap Taufik.
Dengan demikian, Taufik menyampaikan, ketentuan vaksinasi ulang merupakan kewenangan satgas, sehingga tidak semua pasien yang mendaftarkan diri ke posko akan divaksinasi ulang.
Selanjutnya, bagi pasien yang sudah dihubungi pihak rumah sakit, dapat langsung datang ke Puskesmas Ciledug sesuai jadwal dengan membawa buku berobat pasien.
Adapun proses vaksinasi ulang tersebut akan dilaksanakan hingga seluruh pasien yang ditengarai terpapar vaksin palsu, mendapatkan vaksinasi ulang.
"Sampai selesai semua. Tidak ada batas waktunya," ujar Taufik.
Sebelumnya, Balai POM menemukan adanya penggunaan vaksin palsu di RSIA Mutiara Bunda untuk imunisasi diferi, pertusis dan tetanus (DPT) yang berfungsi untuk melawan kuman atau bibit penyakit di dalam tubuh. Pihak RSIA Mutiara Bunda mengklaim jika vaksin palsu tersebut dibeli dari perorangan pada tanggal 23 Juni 2016 karena ketersediaan di agen resmi sedang kosong.
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016