Jakarta (ANTARA News) - Sia akan menjadi salah satu pengisi suara dalam "My Little Pony: The Movie", seperti diumumkan oleh Lionsgate dan Hasbro di Comic Con, San Diego, Jumat (22/7) waktu setempat.
Selain mengisi suara bintang pop kuda poni bernama Songbird Serenade, Sia juga menyumbangkan dua lagu orisinal untuk soundtrack film itu.
Sia bergabung dengan jejeran pengisi suara seperti Emily Blunt, Liev Schreiber, Kristen Chenoweth, Uzo Aduba dan Michael Pena dari Ant Man.
"My Little Pony: The Movie" akan tayang pada Oktober 2017, seperti dilansir NME.
Sebelumnya, Sia pernah mengisi suara boneka dalam satu episode "Transparent" dari Amazon.
Tahun lalu ia mengumumkan rencana menyutradarai film yang dibintangi Maddie Ziegler, penari dalam video klipnya "Chandelier", "Elastic Heart", "Cheap Thrills" dan "Big Girls Cry".
Penyanyi-penulis lagu itu telah menulis skenario film berjudul "Sister" dibantu pengarang buku anak Dalles Clayton. Skenario itu ditulis berdasarkan cerita pendek karya Sia yang dibuat delapan tahun silam.
Sia mulai menjajal dunia sutradara sejak video klip "Chandelier", juga "Big Girls Cry" dan "Cheap Thrills", serta ikut menyutradarai video kontroversial "Elastic Heart" yang dibintangi Ziegler dan Shia LaBeouf.
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016