"Kota Tomohon memiliki potensi sumber daya alam yang tidak kalah dibandingkan dengan daerah lain. Keunikan ini menjadi daya tarik investor Tiongkok untuk berinvestasi," kata Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman di Tomohon.
Tomohon, kata Wali Kota, memiliki kekhasan tersendiri di antaranya suhu udara dingin dan sejuk, didukung masyarakat yang ramah serta indeks pembangunan manusia yang saat ini menempati posisi tertinggi di Sulut.
Potensi sumber daya alam saat ini dapat menjadi modal utama meningkatkan kesejahteraan masyarakat apabila dikelola sebaik mungkin.
Menurut dia, delapan investor dari Tiongkok serius dan telah menyimak pemaparan Pemkot Tomohon.
"Pemerintah kota telah memaparkan potensi daerahi kepada delapan calon investo," katanya.
Pemerintah kota, menurut dia, akan membantu para investor yang akan menanamkan modalnya untuk mengembangkan sarana prasarana penunjang kepariwisataan seperti membangun hotel dan wahana penunjang lainnya.
Selain itu, investor Tiongkok juga tertarik mengembangkan usahanya dalam bidang obat-obatan di Kecamatan Tomohon Selatan.
"Provinsi Sulut dan Kota Tomohon adalah tempat yang sangat aman untuk berinvestasi. Pemerintah kota pasti akan menjamin investasi yang masuk ke daerah ini dengan memperhatikan masyarakatr," ujarnya.
Pewarta: Karel A Polakitan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016