Jakarta (ANTARA News) - Portugal berhasil menahan imbang Polandia dengan skor 1-1 pada babak pertama perempatfinal Euro 2016 di Stade de Marseille, Prancis, Jumat dini hari WIB.

Gol pertama Polandia dicetak oleh Robert Lewandowski saat laga baru berumur satu menit 40 detik. Gol itu tercepat kedua sepanjang sejarah Euro setelah gol milik pemain Rusia, Dmitri Kirichenko, ke gawang Yunani saat laga baru berjalan satu menit tujuh detik pada Piala Eropa 2004.

Namun keunggukan Polandia sirna setelah Portugal menyamakan kedudukan 1-1 lewat sepakan akurat yang dilepaskan Renato Sanches dari luar kotak penalti pada menit 33 setelah menerima umpan Luis Nani.

Menjelang turun minum, Luis Nani mencoba masuk ke pertahanan Polandia namun tidak menghasilkan gol sehingga skor 1-1 bertahan hingga jeda babak pertama.

Susunan pemain kedua tim dilansir dari UEFA:

Polandia (4-4-2): Fabiański (G), Pazdan, Jedrzejczyk, Glik, Piszczek, Maczynski, Krychowiak, Grosicki, Błaszczykowski, Milik, Lewandowski.

Portugal (4-4-2) :
Rui Patrício (G), Pepe, Fonte, Cedric, Eliseu, Adrien Silva, Joao Mario, William Carvalho, Renato Sanches, Nani, Ronaldo.

Penerjemah: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016