Peningkatan jumlah pengunjung sudah terjadi sejak pertengahan pekan lalu dan diperkirakan akan terus meningkat hingga 300 persen menjelang Lebaran

Yogyakarta (ANTARA News) - Jumlah pengunjung Pasar Beringharjo Yogyakarta menjelang Lebaran mengalami peningkatkan hingga 200 persen dibanding rata-rata jumlah pengunjung harian.

"Peningkatan jumlah pengunjung sudah terjadi sejak pertengahan pekan lalu dan diperkirakan akan terus meningkat hingga 300 persen menjelang Lebaran," kata Kepala Bidang Pengembangan Dinas Pengelolaan Pasar Kota Yogyakarta Rudy Firdaus di Yogyakarta, Selasa.

Rata-rata jumlah pengunjung Pasar Beringharjo tercatat sebanyak 60.890 orang per hari atau hampir separuh dari total pengunjung di 31 pasar tradisional di Kota Yogyakarta.

Sebagian besar pengunjung yang berbelanja ke Pasar Beringharjo menjelang Lebaran membeli bahan-bahan makanan yang dibutuhkan untuk menyiapkan berbagai keperluan Lebaran.

Selain Pasar Beringhajo, kenaikan jumlah pengunjung pasar tradisional menjelang Lebaran juga akan terjadi di beberapa pasar lain seperti Pasar Kranggan, Lempuyangan, Giwangan, Sentul, dan Kotagede meskipun tidak terlalu signifikan.

"Pada hari H Lebaran, Pasar Beringahjo akan tutup begitu pula dengan pasar tradisional lainnya. Pasar akan kembali buka pada hari kedua Lebaran," katanya.

Setelah Lebaran, keramaian di Pasar Beringharjo diperkirakan kembali meningkat karena banyak wisatawan dari luar daerah yang berkunjung ke pasar tersebut untuk membeli oleh-oleh.

"Keramaian saat libur Lebaran diperkirakan bisa mencapai H+3. Itu sudah sangat bagus karena pada libur tahun ini bersamaan dengan tahun ajaran baru," katanya.

Guna mendukung pengamanan pasar, di Beringharjo sudah dilengkapi dengan sekitar 30 kamera closed circuit television (CCTV) yang memantau kondisi di dalam dan luar pasar. "Delapan kamera CCTV terhubung dengan kantor wali kota. Biasanya untuk mengamati kondisi sejumlah ruas jalan di sekitar pasar," katanya.

Sebanyak 10 pasang pemandu pasar juga sudah mulai bertugas di Pasar Beringharjo hingga usai libur Lebaran. Pengunjung pasar yang kesulitan mencari lokasi penjualan barang yang dibutuhkan bisa meminta bantuan pemandu pasar.

Pewarta: Eka Arifa Rusqiyati
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016