Sydney (ANTARA News) - Saham-saham Australia dibuka sedikit lebih kuat pada Kamis, karena pasar membatasi taruhan menjelang referendum Inggris untuk tinggal atau meninggalkan, Uni Eropa.
Indeks acuan indeks S&P/ASX 200 bertambah 13,7 poin atau 0,26 persen menjadi diperdagangkan pada 5.284,6 poin, sementara indeks All Ordinaries naik 12,3 poin atau 0,23 persen menjadi 5.361,8 poin.
Pasar sedang menghitung mundur hingga pemungutan suara Brexit setelah hampir seluruhnya memperkirakan kubu tetap akan menang, menunjukkan gerakan dan volatilitas bisa lebih diredam daripada yang banyak diperkirakan, kata analis pasar IG Angus Nicholson.
"Meskipun demikian, pasar masih sangat gelisah dan beberapa pasar cenderung bergerak tajam selama 24 jam ke depan," kata Nicholson, menambahkan jajak pendapat menunjukkan pemungutan suara terlalu ketat.
Pergerakan logam inti semalam (overnight) membantu mendukung sektor material, sementara bank-bank juga menguat meski mendapat dukungan lemah dari AS, mempertahankan pasar lebih tinggi.
Pada pembukaan, ANZ naik 0,29 persen, Commonwealth Bank of Australia naik 0,47 persen, National Australia Bank naik 0,35 persen, dan Westpac terangkat 0,40 persen.
BHP Billiton bertambah 0,80 persen, saingannya Rio Tinto naik 2,09 persen dan penambang emas Newcrest dibuka 0,71 persen lebih tinggi.
Oil Search naik tipis 0,15 persen, Santos naik 0,41 persen sementara Woodside Petroleum tergelincir 0,15 persen.
Wesfarmers naik 0,40 persen, namun saingannya Woolworths dibuka 0,14 persen lebih lemah.
Qantas dibuka datar sementara Telstra naik 0,09 persen.
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2016