Jerez (ANTARA News) - Para pebalap motor cepat Spanyol, yakni Carlos Checa, Dani Pedrosa, dan Toni Elias, merupakan yang tercepat dalam sesi latihan bebas kedua hari Jumat untuk Grand Prix Spanyol di Jerez. Para pebalap Spanyol itu menempati urutan pertama, kedua, dan ketiga untuk tim Honda dengan Checa menduduki urutan teratas dengan waktu putaran 1:40,851, dibuntuti secara ketat oleh favorit juara, Pedrosa, dan Elias. Juara MotoGP pembuka musim di Qatar dua pekan lalu, yakni pebalap Australia, Casey Stoner, berada di urutan keempat dengan motor Ducati. Juara dunia lima kali, Valentino Rossi, berada di posisi kelima, sementara itu juara bertahan Nicky Hayden berada di urutan ke-13. Pebalap Amerika Serikat (AS), Kenny Robert Jr. dalam latihan pagi harinya mencatat waktu putaran 1:41, 182. Pada saat berlangsungnya latihan itu cuaca sdalam keadaan cerah. Sedangkan, pebalap Italia, Mattia Pasini, menduduki posisi pole sementara dengan motor Aprilia di kelas 125cc, mengungguli pebalap Hongaria, Gabor Talmacsi, yang menjadi tercepat dalam latihan pagi hari, Tomoyoshi Koyama dari Jepang, dan pebalap Ceko, Lukas Pesek. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007