Jakarta (ANTARA News) - Untuk pertama kalinya, kompetisi menyanyi Kontes Dangdut TPI (KDI) menghadirkan dua kontestan dari negeri jiran, Brunei Darussalam dan Malaysia. "Sekarang kita sudah punya kontestan asing, yakni dari Brunei Darussalam dan Malaysia," kata wakil dirut TPI, Artine S Utomo dalam acara Peluncuran KDI 4 di Jakarta, Kamis. Kedua kontestan tersebut masing-masing Marcell dan Suny. Seluruhnya ada 22 kontestan. Di luar Marcell dan Suny yang mewakili Borneo, mereka yang terpilih menjadi finalis adalah Vaica dan Nurdin (Makassar), Rahman dan Isma (Medan), Dienn dan Frans (Palembang), Frida dan Susi (Yogyakarta), Risqi, F2F dan Widhi (Surabaya), Erni dan Oki (Bandung), Lita dan Leni (Banjarmasin), Irma, Amel, Asep, Monica dan Wulansari (Jakarta). Seperti pada musim kompetisi sebelumnya, semua kontestan harus masuk karantina di "Kampus KDI" Cibubur, Jakarta Timur, untuk mendapatkan gemblengan dari tim pengajar vokal, gaya, etika dan sebagainya. Konser KDI 4 dijadwalkan setiap Sabtu pukul 19.00-23.00 WIB, mulai 24 Maret 2007. Berbeda dari KDI 1,2 dan 3, pada KDI 4 akan ditetapkan juara setiap episode. Menurut Ekin Gabriel dari divisi produksi, hal itu sengaja diadakan untuk merangsang dan memacu semangat para kontestan. "Yang menjadi juara episode akan mendapat penghargaan luar biasa dari pemirsa dan TPI," katanya. Seluruh kontestan KDI 4 adalah peserta yang lolos babak seleksi di sembilan kota audisi, yang berlangsung sejak 6 Desember 2006 sampai 20 Pebruari 2007.(*)
Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2007