Jakarta (ANTARA News) - Maskapai penerbangan AirAsia Indonesia dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan 2016 menggelar acara bagi-bagi takjil gratis di tiga kota, yaitu di Bandung, Surabaya dan Medan pada 15-17 Juni 2016.
"Sebagai momen yang istimewa, kami ingin membuat bulan Ramadhan kali ini menjadi semakin berkesan bagi masyarakat di tiga kota melalui pembagian takjil," kata Direktur Niaga AirAsia Indonesia Andy Adrian Febryanto dalam rilis di Jakarta, Jumat.
Menurut rilis tersebut, masyarakat di ketiga kota tersebut dapat menikmati takjil gratis dari AirAsia yang menemani berbuka puasa di berbagai titik yang berlangsung selama tiga hari.
Selain itu, ujar dia, pihaknya juga memiliki kejutan "Godaan Ramadhan" berupa tiga juta kursi gratis ke seluruh destinasi internasional AirAsia dan AirAsia X bagi seluruh pelanggan AirAsia.
"Dengan harga mulai dari Rp 0, tidak termasuk pajak dan biaya lain, pelanggan AirAsia dapat terbang ke sejumlah tujuan wisata populer di Asia dan Australia yang dilayani oleh AirAsia dan AirAsia X. Jelajahi ASEAN dengan mengunjungi Malaysia, Singapura, dan Filipina. Temukan juga beragam budaya yang unik mulai dari Tiongkok, Iran hingga ke Selandia Baru," ucapnya.
Periode perjalanan yang panjang, lanjutnya, juga memberikan kesempatan untuk mengisi liburan tahun depan dengan menikmati berbagai atraksi pada destinasi seperti Thailand, Korea Selatan, Jepang dan Australia.
Promo kursi gratis Godaan Ramadhan ini disebutkan tersedia untuk pemesanan mulai dari 13 hingga 19 Juni 2016 untuk periode perjalanan tanggal 4 Januari hingga 21 Agustus 2017 pada situs airasia.com dan juga aplikasi mobile AirAsia yang tersedia pada perangkat iPhone atau Android.
Sebelumnya, AirAsia Indonesia dan Bank BRI menjalin kerja sama dalam penyediaan dan pemanfaatan layanan jasa perbankan yang modern dalam bentuk penandatanganan nota kesepahaman (MoU) di Jakarta, Jumat.
"Kerja sama strategis ini diharapkan dapat meningkatkan kemudahan akses bertransaksi bagi jutaan nasabah BRI untuk menikmati kualitas pelayanan AirAsia menuju destinasi-destinasi terbaik di Asia dan Australia," kata Presiden Direktur PT Indonesia AirAsia, Sunu Widyatmoko.
Melalui kerja sama itu, ujar Sunu Widyatmoko, pihaknya juga mengutarakan harapannya dapat memperkenalkan AirAsia secara lebih luas kepada berbagai segmen masyarakat Indonesia.
Ia juga mengutarakan dengan penandatanganan tersebut, jasa layanan perbankan yang diberikan kepada AirAsia Indonesia semakin berkembang dan hampir menyeluruh berdasarkan prinsip mutual trust dan mutual benefit.
Melalui MoU ini, BRI juga berkomitmen untuk memberikan layanan jasa perbankan yang optimal kepada Indonesia AirAsia, dalam bentuk layanan pembelian tiket melalui jaringan e-channel BRI, pemanfaatan fasilitas Electronic Data Capture (EDC) BRI untuk pembayaran di loket maupun di dalam pesawat, layanan trade finance BRI, pemberian fasilitas pinjaman komersial dan pinjaman BRI guna untuk pekerja.
Pewarta: Muhammad Razi Rahman
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016