Cirebon (ANTARA News) - Pada arus mudik H-3 Lebaran 2016 dua pasar yang berada dijalur pantura Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, sudah sepakat ditutup untuk mengurai kemacetan yang sering terjadi, karena adanya pasar tumpah.
"Para pedagang di pasar Tegal Gubug dan Gebang itu sudah melakukan kesepakatan dengan kami untuk H-3 lebaran tidak berjualan demi mengurai kemacetan yang kerap terjadi," kata Kapolres Cirebon AKBP Sugeng Hariyanto di Cirebon, Sabtu.
Karena ke dua pasar tersebut dari tahun-tahun sebelumnya merupakan titik macet di jalur pantura, untuk itu pihaknya sudah sepakat dengan para pedagang, agar tidak lagi berjualan saat arus mudik nanti.
Di mana ke dua pasar itu, memang manjadi fokus Polres, agar nantinya pada saat arus mudik lebaran tahun ini tidak semacet tahun yang sudah.
Sugeng menuturkan dengan adanya kesepakatan itu, ia berharap besar pada arus balik nanti tidak semacet dulu.
"Fokus kita itu dua pasar yang ada di pantura dan sering membuat kemacetan," tuturnya.
Sementara itu untuk pasar Plered pihaknya belum berkoordinasi dengan para pedagang, namun dapat dipastikan semua pedagang akan menerima apabila tidak berjualan di bahu jalan pantura.
Ia menambahkan untuk pengamanan arus balik nanti, pihaknya akan menerjunkan personelnya sebanyak mungkin, agar para pemudik merasa aman.
"Kami akan menerjunkan kekuatan penuh dalam pengamanan mudik nanti," tambahnya.
Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016