Inggris menghadapi Rusia pada pertandingan pertama mereka di Grup B di Marseille, dan Milner mendesak rekan-rekan setimnya untuk fokus dalam memberikan fondasi yang bagus untuk dibangun, agar dapat setidaknya mendulang satu angka seandainya mereka gagal memenangi pertandingan.
"Apa yang saya pelajari lebih dari apapun adalah: jangan kalah pada pertandingan pertama Anda, apapun yang terjadi," kata gelandang Liverpool itu kepada media Inggris.
"Adalah hal hebat untuk memenanginya dan mendapatkan start bagus, namun jika Anda tidak mendapatkan kemenangan itu, pastikan bahwa Anda solid dan tidak kemasukan gol larut saat mencari kemenangan."
"Pastikan Anda mendapatkan start bagus, setidaknya hasil imbang, karena ketika Anda kalah pada pertandingan pertama di grup berisi tiga pertandingan, Anda langsungmeletakkan diri Anda sendiri dalam tekanan. Itulah hal terbesar."
Inggris mendapat kritik untuk cara mereka bermain saat menang 1-0 atas Portugal pada pertandingan pemanasan terakhirnya pada Kamis, namun Milner mengatakan tim akan memperbaiki penampilan mereka di turnamen.
"Kami mendapatkan tiga kemenangan dari tiga pertandingan menghadapi lawan yang berbeda dan sulit, tanpa memainkan sepak bola terbaik kami," tambahnya terkait kemenangan 2-1 atas Turki dan Australia sebelum pertandingan melawan Portugal.
"Kami memiliki gigi-gigi untuk dijalani dan kami ingin berada di puncak turnamen," tambahnya.
"Kami dapat memainkan berbagai variasi formasi, terdapat pemain-pemain dengan begitu banyak kekuatan yang berbeda -- pemain-pemain solid dengan kecepatan, trik, dan begitu banyak pemain bertipe bertahan -- maka menurut saya sebagai skuad kami memiliki begitu banyak opsi."
Wales dan Slovakia adalah lawan-lawan lain Inggris di Grup B, demikian Reuters melaporkan.
(H-RF)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016