Jakarta (ANTARA News) - Menteri Negara (Meneg) BUMN, Sugiharto mengatakan suksesi atau pergantian jajaran direksi di lima PT Perkebunan Nusantara (PTPN) akan segera diputuskan selambat-lambatnya akhir Maret 2007.
"Masih ada lima PTPN yang perlu ada pergantian direksi dan itu akan diputuskan paling lambat akhir bulan ini," katanya di Jakarta, Selasa.
Menurut rencana, direksi PTPN yang akan dirombak adalah PTPN VI, VIII, IX, XI, dan XII.
Sugiharto mengatakan hingga kini tahap pergantian telah memasuki uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test)".
"Sudah sedang di-`fine tunning` yang juga masih harus di-alignment, harmonisasi, sinkronisasi baik itu lintas sektoral, induvidu, maupun daerah," katanya.
Karena itu, katanya, pihaknya terus mencoba untuk me-"rerouting" sejumlah penugasan baru, sebab ia ingin tercipta semangat baru dalam tubuh BUMN sehingga tidak kalah kinerjanya dengan swasta.
"Kalau tidak begitu, kita berdaya saing rendah padahal BUMN itu mempunyai sejarah yang panjang, SDM yang banyak, dan skill yang tangguh. Jadi kalau kita lambat bisa dibajak oleh pihak asing," katanya.
Menteri berharap dengan adanya direksi baru maka akan tercipta semangat baru yang dapat mendorong naik peluang investasi dengan tidak meninggalkan tingkat kesehatan perusahaan.
Pada kesempatan yang sama, Sugiharto juga menyampaikan realisasi rencana "go public" sejumlah PTPN.
"Beberapa sudah saya gali lebih dalam. Dan untuk program 2008 yang paling `qualified` untuk `go public` adalah PTPN III dan IV, yang dua-duanya ada di Sumatera Utara," kata Meneg BUMN. (*)
Copyright © ANTARA 2007