Medan (ANTARA News) - Menteri Badan Usaha Milik Negara Rini Soemarno bersama para pejabat perusahaan BUMN menanam berbagai jenis pohon di pinggiran Danau Toba, Sabtu.
Menurut Rini, pohon merupakan sumber kehidupan yang sangat penting dan untuk itu kegiatan penanaman pohon juga harus menjadi budaya di jajaran BUMN.
"Penanaman pohon atau penjagaan lingkungan yang dilakukan perusahaan BUMN khususnya saat peringatan HUT BUMN menunjukkan kekomitmenan dan sinergi BUMN di sektor lingkungan dan pariwisata," kata Rini.
Dalam kesempatan itu, Menteri BUMN menanan pohon mangga, diikuti pejabat BUMN di antaranya Pertamina, PGN, Pelindo, PT KAI, Telkom, dan PLN di pinggiran Danau Toba yang berada di sekitar hotel milik BUMN, Patra Jasa, di kawasan Parapat.
Sementara itu, menurut Rini, Danau Toba yang menjadi salah satu objek wisata utama Indonesia dan berupaya menjadi Geopark dunia harus mendapat dukungan penuh khususnya lewat sinergi BUMN.
Dengan majunya Danau Toba menjadi daerah wisata, akan memberi keuntungan bagi banyak sektor bisnis yang juga digeluti BUMN. Sebagai contoh yakni sektor perhotelan, penerbangan, kereta api dan jasa lainnya.
"Untuk membangun pariwisata semua sektor harus dibangun secara bersamaan mulai infrastruktur jalan, hotel, transportasi, sumber daya manusia dan termasuk lingkungan," katanya.
Sebelum melakukan penanaman pohon, Menteri BUMN mengikuti acara gerak jalan sehat dan penyerahan dana CSR dalam rangka HUT BUMN. Selanjutnya, Menteri Rini dijadwalkan berdialog dengan para bupati yang wilayahnya berada di sekeliling Danau Toba, serta berdiskusi dengan jajaran BUMN.
Pewarta: Evalisa Siregar
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016