Rio de Janeiro (ANTARA News) - Pemain bintang Orlando City Kaka dipanggil masuk untuk membela timnas Brasil guna tampil di Copa America 2916, sebagaimana dikemukakan oleh konfederasi sepak bola Brasil (CBF) pada Kamis petang.
Manajer timnas Brasil Dunga, Kaka dipanggil untuk menggantikan gelandang Bayern Muenchen Douglas Cosa yang mengalami cedera, sebagaimana dikutip dari laman mlssoccer.
Kaka dikabarkan bertolak ke Brasil pada Kamis malam untuk bergabung bersama timnas Brasil. Ia akan absen membela Orlando City melawan NYCFC pada Minggu pekan ini.
Costa sedang dibekap cedera paha, sebagaimana diungkapkan oleh CBF.
Kaka yang kini berusia 34 tahun, banyak berkiprah sebagai gelandang serang. Perannya diperlukan karena ia dikenal punya pengalaman membawa Brasil memperoleh sukses di ajang internasional.
Kaka membela timnas Brasil dalam 91 laga internasional. Ia megukuhkan diri sebagai pencetak gol terbanyak dengan mengoleksi 29 gol.
Kaka turun di tiga Piala Dunia, termasuk Piala Dunia 2002, ketika Brasil keluar sebagai juara. Ia juga membawa Brasil menang di tuirnamen Piala Konfederasi 2005 dan 2009.
Hanya saja, Kaka belum pernah tampil di ajang Copa America.
Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2016