Los Angeles (ANTARA News) - Robot "Star Wars" R2-D2 berdiri di sebuah jalan Hollywood, Jumat, beberapa meter dari tempat dua orang berdandan mirip Darth Vader dan Chewbacca berkelling menawarkan jasanya untuk foto bersama dengan para turis. R2-D2 itu adalah satu satu dari 400 kotak pos yang akan dibuat dengan bentuk serupa dengan robot terkenal dalam film fiksi ilmiah itu guna menandai 30 tahun "Star Wars" pada tahun ini. Kotak pos istimewa itu dipasang dekat Teater China yang terkenal di Hollwyood, yang merupakan salah satu dari bioskop pertama yang memutar film "Star Wars" pada 30 tahun silam, demikian AFP melaporkan. Para pelanggan akan dapat memanfaatkan kotak R2-D2 itu sama seperti mereka menggunakan 280.000 kotak pos lainnya di seluruh AS. Perangko khusus untuk menyambut 30 tahun "Star Wars", yang dirilis pada 25 Mei 1977, akan dicetak pada akhir tahun ini, kata para pejabat Dinas Pos AS. Kisah fantasi ilmiah kepahlawanan dan galaksi fiksional tersebut merupakan ciptaan penulis dan produser sekaligus sutradara George Lucas pada dekade 1970-an. (*)
Copyright © ANTARA 2007