London (ANTARA News) - Park Ji Sung dan Wayne Rooney masing-masing mencetak dua gol untuk mengantar Manchester United (MU) kembali ke jalur juara setelah melibas Bolton 4-1 dalam lanjutan kompetisi sepak bola Liga Utama Inggris, Sabtu waktu setempat. Kemenangan di Old Trafford tersebut menjadikan MU memperkokoh posisi di puncak klasemen dengan selisih keunggulan sembilan angka dari saingan terberat dan juga juara bertahan Chelsea, demikian laporan AFP. Keunggulan dengan selisih sembilan angka tersebut, setidaknya untuk beberapa saat menjelang pertemuan Chelsea menghadapi Sheffield United. Park Ji Sung, pemain tengah asal Korea Selatan, mencetak gol pertama pada menit ke-14 dan hanya berselang tiga menit kemudian, giliran Rooney mencetak gol untuk menjadikan skor 2-0. MU menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0 ketika Park mencetak gol untuk kedua kalinya pada menit ke-25. Rooney, satu-satunya penyerang MU yang masih dalam konsisi fisik fit, mencetak gol keduanya untuk menjadikan skor 4-0. Satu-satunya gol balasan Bolton dicetak oleh Gary Speed pada menit ke-87 melalui titik penalti. Gol balasan Gary Speed tersebut membuat Bolton terhindar dari kekalahan dengan skor sama dari MU, yaitu 0-4 di hadapan pendukung mereka sendiri di awal musim kompetisi lalu. Meski tidak mencetak gol, kemenangan MU atas Bolton tidak lepas dari kontribusi Cristiano Ronaldo yang bermain sangat baik. Pemain sayap asal Portugal itu memberi peluang bagi terciptanya tiga gol MU dan membuatnya semakin diincar oleh klub-klub papan atas Eropa, termasuk Barcelona dan Real Madrid. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007