Komunitas motor ini di dalamnnya, ada berbagai kalangan, baik dari swasta, mahasiswa hingga pelajar."
Cimahi (ANTARA News) - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Cimahi, Jawa Barat, melibatkan berbagai komunitas sepeda motor untuk membantu menyosialisasikan bahaya narkoba kepada seluruh lapisan masyarakat sebagai upaya memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba.
"Kita ingin mendekatkan diri dan melakukan penyuluhan kepada komunitas motor karena mereka mempunyai peran penting dalam mencegah penyalahgunaan narkotika," kata Kepala Seksie Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Cimahi, Lucky Sugih Mauludin saat penyuluhan komunitas sepeda motor di Cimahi, Kamis.
Ia menuturkan sosialisasi kepada komunitas tersebut merupakan program BNN yakni Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).
Program tersebut, lanjut dia, difokuskan kepada masyarakat tertentu diantaranya para komunitas sepeda motor yang mempunyai peran penting untuk menyosialisasikan kembali tentang bahaya narkoba kepada masyarakat luas.
"Komunitas motor ini di dalamnnya, ada berbagai kalangan, baik dari swasta, mahasiswa hingga pelajar," katanya.
Ia mengatakan BNN Cimahi sementara baru melibatkan sejumlah komunitas sepeda motor untuk membantu mencegah dan memberantas penyalahgunaan narkoba di Cimahi.
Ia berharap perwakilan dari komunitas yang mendapatkan penyuluhan tersebut dapat menyampaikan kembali kepada sesama rekan komunitasnya dan masyarakat luas tentang bahaya narkoba.
"Selama ini ada stigma masyarakat tentang komunitas motor identik dengan narkoba, padahal tidak selamanya benar, mudah-mudahan dengan ikut mensosialisasikan bahaya narkoba penilaian masyarakat jadi baik," katanya.
Sebelumnya BNN Cimahi juga mensosialisikan bahaya narkoba dan mengajak pemberantasannya kepada kalangan orangtua dan pesantren.
Pewarta: Feri Purnama
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016