Jakarta (ANTARA News) - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa menyerahkan akta kelahiran kepada 750 anak jalanan di Jakarta sebagai bentuk pemenuhan hak sipil anak dalam rangka menuju Indonesia bebas anak jalanan 2017.
"Kita sedang berusaha agar seluruh anak indonesia secara bertahap disiapkan akte kelahirannya," kata Mensos di Jakarta, Kamis.
Dia mengatakan, ada 36 juta anak Indonesia yang tidak memiliki akta kelahiran namun sejak diluncurkan program pemberian akta oleh pemerintah sejak akhir 2015 sudah tiga juta anak mendapatkan akta kelahiran.
Lebih lanjut dia mengatakan, dalam target Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) 2019 untuk mempercepat pemenuhan akta kelahiran pemerintah bekerja sama dengan NGO.
Dia menyarankan agar mempercepat pemenuhan akta tersebut setiap RT mengurus 3-5 anak jalanan dan setiap NGO bisa mengirimkan data anak-anak yang belum memiliki akta kelahiran.
Untuk percepatan akta Kementerian Sosial menjalin kemitraan dengan NGO Plan Internasional yang fokus menyisir anak jalanan.
Dengan memiliki akta kelahiran, anak bisa menggantungkan cita-cita setinggi mungkin karena akta layaknya SIM, mereka bisa melanjutkan pendidikan dan dan bekerja misalnya menjadi PNS atau TNI.
Pewarta: Desi Purnamawati
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016