Saya juga termotivasi teman-teman satu tim yang menang dalam dua game sebelumnya
Kunshan, China (ANTARA News) - Indonesia mengalahkan Hong Kong 5-0 dalam penyisihan Grup B Piala Thomas 2016 di Stadion Bulu Tangkis Kunshan China, Minggu malam, setelah Ihsan Maualan Mustofa mempersembahkan kemenangan pada partai terakhir.
Ihsan yang menyempurnakan dominasi Indonesia itu menang dua set dari wakil Hong Kong Wong Wing Ki Vincent 21-15, dan 21-20 dalam waktu 47 menit.
"Saya hanya bermain fokus dengan melihat kemampuan dan kekurangan diri sendiri serta melihat kemampuan musuh. Saya juga termotivasi teman-teman satu tim yang menang dalam dua game sebelumnya," kata atlet binaan klub Djarum Kudus itu lagi.
Pada game pertama, Ihsan tampil percaya diri dan menekan permainan Wong 6-0, 6-3, 9-3, 13-5, 14-6, 17-7.
Meskipun Wong berusaha mengejar ketinggalan 14-17 dan 15-18, Ihsan tetap melaju hingga merebut set pertama 21-13 melalui reli-reli panjang.
"Saya lebih percaya diri karena telah mengamati pola permainan Wong saat melawan beberapa pemain Indonesia lainnya. Saya juga yakin dengan kapasitas stamina saya sehingga mampu menampilkan permainan bertahan atau menyerang," kata Ihsan lagi.
Pada set kedua, Wong tampil lebih agresif dengan dropshot, netting, dan smes menyilang.
Wong sempat unggul 8-5, 9-7, dan 11-8, tetapi smes Ihsan yang mengarah ke sisi belakang lapangan Wong serta permainan net membuatnya terus memimpin dari 14-11, 16-13, 18-15, hingga 22-20.
"Saya juga gugup. Untuk menenangkan pikiran, saya bermain agresif lebih dulu, sehingga yakin dengan permainan diri sendiri," kata Ihsan.
Ihsan mengaku siap turun pada partai tunggal ketiga saat menghadapi Thailand pada laga kedua Brup B Selasa lusa.
Pewarta: Imam Santoso
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016