Dortmund, Jerman (ANTARA News) - Borussia Dortmund hampir menelan kekalahan pada laga pamungkas Bundesliga 2015/2016 jika bukan karena gol yang dicetak Marco Reus pada menit 75 yang memaksa hasil imbang melawan FC Cologne 2-2 di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu.


Dengan hasil tersebut, kedua tim menutup musim tak beranjak dari posisi jelang laga pamungkas, Dortmund di urutan kedua klasemen akhir berolehkan 78 poin sedangkan Cologne (43) di urutan kesembilan.


Menghadapi Cologne yang bermain bertahan penuh dengan skema 5-4-1 tanpa kehadiran sang maestro permainan Henrikh Mkhitaryan, Dortmund tetap bisa meraih keunggulan lebih dulu lewat gol Gonzalo Castro pada menit 11 memanfaatkan umpan kiriman Marcel Schmelzer.


Namun Cologne berhasil menyamakan kedudukan pada menit 27 lewat gol Anthony Modeste yang merupakan buah serangan balik nan apik berujung umpan manis Marcel Risse yang berhasil dimanfaatkan rekannya itu.


Tim tamu bahkan mencuri keunggulan dua menit jelang turun minum, lagi-lagi melalui skema serangan balik yang berakhir dengan umpan lambung Leonardo Bittencourt disambut tendangan voli Milos Jojic demi menaklukkan penjaga gawang Roman Burki.


Memasuki babak kedua tuan rumah yang ogah dipermalukan di hadapan publik sendiri akhirnya menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas menawan Reus yang melengkung melewati barisan pagar hidup sebelum melaju tak terjangkau penjaga gawang Thomas Kessler.


Kedudukan itu bertahan hingga wasit Michael Weiner meniup peluit tanda laga berakhir.


Berikut susunan pemain kedua tim seturut laman resmi Bundesliga.


Borussia Dortmund (4-2-3-1): Roman Burki (PG); Sven Bender (Matthias Ginter), Sokratis, Mats Hummels, Marcel Schmelzer; Julian Weigl (Erik Durm), Gonzalo Castro; Pierre-Emerick Aubameyang, Shinji Kagawa (Moritz Leitner), Marco Reus; Adrian Ramos

Pelatih: Thomas Tuchel


FC Cologne (5-4-1): Thomas Kessler (PG); Pawel Olkowski (Yuya Osako), Dominic Maroh, Mergim Mavraj, Dominique Heintz, Filip Mladenovic; Marcel Risse, Matthias Lehmann, Milos Jojic (Yannick Gerhardt), Leonardo Bittencourt (Simon Zoller); Anthony Modeste

Pelatih: Peter Stoeger

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016