Roma (ANTARA News)- Dua pekerja minyak Italia dibebaskan, Kamis, setelah lebih dari tiga bulan diculik pemberontak di Delta Niger, Nigeria selatan, kata Pemerintah Italia. Dua pria masing-masing berusia 54 dan 55 tahun bekerja di perusahaan Italia Agip diculik 7 Desember dalam satu serangan terhadap satu terminal ekspor minyak oleh Gerakan untuk Emansipasi Delta Niger (MEND). Mereka diculik bersama dengan dua karyawan lain dari perusahaan Agip, seorang Italia lainnya yang dibebaskan Januari 2007, dan seorang warga Lebanon yang melarikan diri Februari 2007. Empat pria itu termasuk di antara lebih dari 100 pekerja minyak yang diculik di Delta Niger yang kaya minyak tahun lalu. Sebagian besar dibebaskan tanpa cedera setelah membayar uang tebusan. Penduduk Delta Niger telah lama mengeluh bahwa kendatipun mereka tinggal di daerah yang kaya sumber minyak, mereka tidak memproleh manfaat dan bahkan menderita tidak hanya kemiskinan dan tidak ada pelayanan tapi juga pencemaran lingkungan akibat industri minyak itu. MEND menuntut kekuasaan rejional atas sumber-sumber alam Delta itu, 1,5 miliar dolar sebagai kompensasi dari perushaan-perusahaan minyak untuk pencemaran lingkungan dan pembebasan dua pemimpin mereka yang dipenjarakan. Gelombag penculikan di daerah itu menyebabkan berkurangnya 20 persen ekspor minyaknya, dan MEND berikrar akan meningkatkan serangan-serangannya terhadap instalasi-instalasi industri minyak di sana. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007