Jember (ANTARA News) - Sebanyak 2.345 calon mahasiswa dinyatakan lolos dalam seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) tahun 2016 di Universitas Jember (Unej), Jawa Timur, berdasarkan pengumuman SNMPTN yang dikeluarkan oleh panitia pusat.

"Awalnya Unej merencanakan akan menerima 2.472 mahasiswa baru dari jalur SNMPTN, namun setelah melewati seleksi, hanya 2.345 peserta yang dianggap layak menjadi calon mahasiswa baru," kata Kepala Humas dan Protokol Unej, Agung Purwanto di kampus setempat, Selasa.

Ia mengatakan para calon mahasiswa baru tersebut harus menjalani tahapan daftar ulang yang dimulai dengan proses verifikasi dalam jaringan (daring) mulai tanggal 13-21 Mei 2016 dan untuk informasi lengkap dipersilahkan calon mahasiswa yang lolos SNMPTN membuka situs Universitas Jember.

"Kami mohon calon mahasiswa yang diterima melalui jalur SNMPTN menyiapkan berkas-berkas seperti bukti scan rapor, serta berkas lain guna bahan menentukan Uang Kuliah Tunggal (UKT) seperti scan pembayaran tagihan PLN, kepemilikan kendaraan bermotor dan lainnya," ucap dosen FISIP Unej itu.

Dari data panitia pusat SNMPTN, tahun ini sebanyak 645.202 siswa seluruh Indonesia yang mengikuti SNMPTN, sedangkan yang diterima hanya sejumlah 115.178 peserta atau hanya 17 persen saja yang berhasil lolos.

"Bagi yang belum beruntung, masih ada jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan jalur mandiri yang diselenggarakan oleh masing-masing perguruan tinggi negeri (PTN)," katanya.

Agung menjelaskan Unej menerima sebanyak 5.815 calon mahasiswa baru dengan rincian sebanyak 40 persen dari jalur SNMPTN, 40 persen dari SBMPTN, dan sisanya diambil dari jalur mandiri atau dikenal dengan nama Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Besuki Raya (SBMPTBR).

Sebelumnya, sebanyak 21.782 siswa dari seluruh Indonesia mendaftar melalui jalur SNMPTN ke Universitas Jember dengan rincian sebanyak 11.199 peserta yang memilih Unej sebagai pilihan pertama dan 10.583 peserta memilih Unej sebagai pilihan kedua.

Khusus untuk Universitas Jember, tercatat sebanyak 7.225 siswa yang mendaftarkan diri melalui jalur SNMPTN 2016 dengan fasilitas beasiswa Bidik Misi yakni beasiswa pendidikan kepada mahasiswa dari keluarga miskin berprestasi.

Pewarta: Zumrotun Solichah
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016